Apaitu Firewall, dan bagaimana Cara Kerjanya

Apaitu Firewall, dan bagaimana Cara Kerjanya  - Apakah anda pernah mendengar istilah firewall ? firewall atau Tembok api adalah sebuah sistem yang dirancang untuk mencegah akses yang tidak tidak diinginkan, untuk lebih jelas tentang pembahasan Firewall disini kami akan memaparkan tentang 

1. Defenisi Firewall
2. Prinsip Kerja Firewall
3. Teknologi Firewall 
4. Jenis-Jenis Firewall




1. Defenisi Firewall

     Jika anda adalah seorang pengguna aktif internet, mungkin tidak asing lagi dengan istilah Firewall karena internet tidak dapat dipisahkan dengan firewall, Mungkin kita juga sering mendengar orang mengatakan, “Firewall melindungi komputer mereka dari serangan web dan hacker” atau “situs web tertentu telah di blokir oleh firewall di tempat kerja mereka”. Untuk mengertahui apa sebenarnya firewall dan bagaimana cara kerjanya,kita akan membahasnya bersama. pada artikel ini, marilah kita pelajari “cara firewall bekerja”dalam istilah awam.
     Firewall merupakan suatu cara,sistem,atau mekanisme yang diterapkan baik terhadap perangkat keras,pernagkat lunak, maupun sistem itu sendiri.Tujunnya adalah melindungi,baik dengan menyaring, membatasi, atau bahkan menolak suatu atau semua hubungan atau kegiatan segmen pada jangan pribadi dengan jaringan luar yang bukan merupakan ruang selingkupnya.Segmen tersebut dapat dapat merupakan workstatiaon,server,router,atau locar area network(LAN) Anda.

2.Prinsip dan Cara Kerja Firewall

      Firewall pada dasarnya merupakan penghalang antara komputer Anda (Atau jarngan) dan internet (dunia luar). Firewall bisa diibaratkan sebagai seorang penjaga keamanan yang berdiri di pintu masuk rumah anda dan menyaring pengunjung yang datang ke tempat anda. Dia mungkin mengizinkan beberapak pengunjung untuk masuk sementara menolak orang lain yang ia anggap sebagai penyusuo yang nant membuat keributan. Demikinan pula,firewall adalah suatu program perangkat lunak melalui internet ke komputer pribadi anda atau jaringan komputer.

     Firewall dapat memutuskan untuk mengizinkan atau memblokir lalu lintas jaringan antara perangkat berdasarkan aturan yang pradikonfigurasi atau ditentukan oleh administrator firewall.Kebanyakan firewall persona seperti firewall Windowas beroperasi pada seperangkat aturan pra-konfigurasi yang paling cocok dalam keadaan normal sehingga pengguna tidak perlu khawatir tentang konfigurasi firewall.

     Firewall pribadi mudah diinstal dan digunakan sehingga pengguna akhir lebih suka menggunakannya pada komputer pribadi mereka. Namun, jaringan besar dan perusahaan-perusahaan lebih memilih public firewall yang memiliki banyak pilihan untuk mengkonfigurasi agar dapat memenuhi kebutuhan khusus mereka. Sebagai contoh, perusahaan mungkin membuat aturan firewall yang berbeda untuk server FTP, Telnet server,dan server web. Selain itu, perusahaan bahkan dapat mengontrol cara karyawan dapat terhubung ke internet dengan memblokir akses ke situs web tertentu atau membatasi transfer file ke jaringan lain. Jadi, selain keamanan, firewall dapat memberi perushaan kontrol luar biasa pada cara orang menggunakan jaringan.
     Firewall menggunakan satu atau lebih metode berikut untuk mengatur lalu lintas masuk dan keluar dalam sebuah jaringan adalah sebagai berikut.

 a.packet filtering

     Pada metode ini paket (potongan kecil data) dianalisis dan dibandingkan dengan filter. Filter paket memiliki seperangkat aturan yang datang dengan filter. Filter paket memiliki seprangkat aturan yang datang dengan tindakan menerima dan menolak paket yang pradikonfigurasi atau dapat dikonfigurasi secara manual oleh administrator firewall. Jika berhasil melalaui filter ini maka paket diperbolehkan untuk mencapai tujuan,tetap kalau tidak maka paket akan dibuang.

b.stateful inspection
     Stateful inspection adalah metode baru yang tidak menganalisis isi paket. Sebaliknya,metode ini membandingkan aspek kunci tertentu setiap paket database sumber terpercaya. Kedua paket yang masuk dan keluar dibandingkan dengan database ini dan jika hasilnya adalah perbandingan yang wajar, paket tersebut diizinkan untuk melakukan perjalanan lebih lanjut.Jika tidak, paket akan dibuang.

3.Teknologi Firewall

Berikut adalah beberapa teknologi firewall.
a.Service control (kendali terhadap layanan)
     Berdasarkan tipe-tipe layanan yang digunakan di internet dan boleh diakses baik ke dala ataupun keluar firewall. Biasanya firewall akan mengecek nomor IP Address dan nomor port yang digunakan baik pada protokol TCP mauun UDP. Firewal bisa dilengkapu perangkat lunak untuk proxy yang akan menerima dan menerjemahkan setiap permintaan akan suatu layanan sebelum mengizinkan. Bahkan perangkat lunaknya bisa pada server itu senduri, seperti layanan untuk web ataupun untuk mail.
b.Direction control (kendali terhadap arah)
     Berdasarkan arah daru berbagai permintaan (request) terhadap layanan yang akan dikenali dan diizinkan melewati firewall.
c.User control (kendali terhadap pengguna)
     Berdasarkan pengguna agar dapat menjalankan suatu layanan . Artinya, ada pengguna yang tidak dapat menjalankan suatu layanan karena pengguna tersebut tidak diizinkan untuk melewati firewall. Biasanya teknologi ini digunakan untuk membatasi pengguna dari jaringan lokal dalam mengakses keluar, tetapi dapat pula diterapkan untu membatasi pengguna dari luar.
d. Behavior control (kendali terhadap perlakuan)
     Berdasarkan seberapa banyak layanan itu telah digunakan.  Misalnya, firewall dapat menyaring email untuk menanggulangi atau mencegah spam.
Itulah Sedikit pembahasan tentang Firewall yang dapat kami paparkan, jika ada masukan dan komentar terkait artikel diatas, silahkan meninggalkan komentar, Terimakasih. 

0 Response to "Apaitu Firewall, dan bagaimana Cara Kerjanya"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijak, gunakan bahasa yang sopan dan pastikan komentar anda menyangkut artikel.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel